Sabtu (7/9/2019), Dalam rangka memeriahkan acara Tourism Anniversary Festival dan sekaligus bertujuan untuk mempererat tali keluargaan diadakanlah kegiatan ‘Ndapuk Parwi’ bagi mahasiswa D3 Pariwisata angkatan 2017 dan 2018. Ndapuk Parwi sendiri merupakan sebuah perlombaan yang yang terdiri dari ebebrapa cabang lomba, seperti : Food and Beverage Product, Housekeeping (making bed), Sentil Jeruk, Maliq Bagor, Balap Karung, Makan Kerupuk, dan Estafet Sendok Kelereng.
Acara Ndapuk Parwi dimulai pada pukul 09.00 WIB dan dibuka oleh panitia yang berperan sebagai Master of Ceremony. Setelah pembukaan hangat oleh MC, dilaksanakan ice breaking sebagai pemanasan semua peserta lomba. Kegiatan perlombaan dimulai pukul 10.00 WIB dengan lomba pertama adalah Housekeeping yang diadakan di Laboratorium House Keeping dan Food and Beverage Product yang diadakan di Laboratorium Kitchen. Bersamaan juga dengan berlangsungnya lomba makan kerupuk di lapangan rumput DBSMB Sekolah Vokasi. Masih di tempat yang sama, keseruan acara dilanjutkan dengan lomba estafet sendok kelereng, maliq bagor dan sentil jeruk. Setengah acara berjalan, diselingi oleh jeda untuk ishoma. Setelah itu, dilaksanakan lomba yang paling ditunggu-tunggu ialah balap karung yang ditambah dengan menggunakan helm bagia setiap pesertanya.